-->

Cara Mudah Memperbaiki Handphone Tidak Mau Di Charger

Smartphone merupakan bagian penting dalam kehidupan yang modern ini. Semakin kesini handphone semakin canggih. 

Masalah menyebalkan yang biasa dialami oleh pengguna handphone adalah mati total dan saat gadget tersebut tidak mau di-charge. Biasanya kalo sudah mati total ya beli lagi.

Anda pernah merasakan baterai handphone anda akan bertahan selama sekitar 1 hari atau bahkan hanya beberapa jam saja. Jika anda mengalami masalah seperti itu anda harus menggantinya.

Banyak sekali penyebab-penyebab handphone tidak bisa dicharge. Salah satu contoh baterai yang sudah tidak layak untuk di pakai.

Baca Juga : Cara Memperbaiki Smartphone Mati Total, Ampuh!!


Sumber : Pixabay
Semua orang pasti kesel kan jika baterai sudah merah, saat disambungkan ke charger ternyata tidak terjadi apa-apa. 

Nah, ulkhus kali ini akan membahas cara memperbaiki handphone tidak mau di charger. Ada penyebab masalah yang mungkin handphone anda tidak mau di charger

  • Baterai yang sudah tidak layak pakai atau gemuk
  • Konektor handphone kotor
  • Ic power handphone rusak
  • Adapter charger rusak
  • Software bug
Beberapa cara memperbaiki handphone tidak mau di charger :


1. Cek Adapter Charger

Cek kabel charger siapa tau itu rusak di bagian dalamnya. Anda juga bisa cek dengan charger di handphone temen anda, jika tidak bisa berarti charger anda sudah rusak.

2. Konektor Port USB Handphone Kotor

Padahal kerusakan bisa saja terjadi lho di port USB handphone sehingga menyebabkan gak bisa nge-charge. Ya, smartphone lama rentan banget kotor dan bagian port USB biasanya yang paling luput dari perawatan. 

Kalau gak dibersihkan dengan baik, debu bisa saja menumpuk dan menghalangi proses pengisian daya baterai smartphone. 

Solusi untuk masalah ini adalah jangan malas untuk membersihkan smartphone, terutama bagian port USB. Caranya adalah dengan menggunakan lembaran tissue yang halus untuk membersihkan port USB.

3. Tidak Sesuai Dengan OS Baru

Cara ini cuma berhasil dilakukan jika masalah pengisian daya baterai akibat dari gak cocoknya kemampuan smartphone dengan OS yang ditawarkan Android dengan smartphonemu. 

Masalah ini juga biasanya dialami oleh smartphone lama yang dipaksakan mengusung OS Android terbaru. Untuk itu, men-downgrade alias menurunkan OS Android bisa jadi cara ampuh walau sebenarnya berisiko banget terhadap performa smartphone keseluruhan.

4. Ganti Kabel Charger

Mungkin kabel yang di gunakan sudah jelek. Kebanyakan kabel charger, dari pengalaman saya bisa saja rusak dalam jangka waktu tertentu. Terutama kalau memakai kabel yang harganya murah (15 ribuan) dan sering memakai HP di cas sambil dimainkan. 

Jadi mau tidak mau mesti ganti. Saya sarankan mungkin ganti kabel yang dipakai dengan kabel original atau setidaknya kabel charger berkualitas yang harganya sedikit mahal. Karena lebih terjamin keawetannya. 

Kabel charger murahan, juga memiliki resiko tersendiri. Yaitu beresiko merusak komponen bagian dalam HP. Untuk penggunaan HP sambil di cas sendiri menurut saya boleh-boleh saja. Asalkan, HP nya jangan sampai panas dan jangan kelamaan dipakainya.

5. Reset Factory

Factory reset alias reset pabrik, akan membuat HP anda jadi baru kembali, karena akan membuat seluruh data-data yang ada di HP akan terhapus. Untuk poin ini, sebenarnya banyak situs-situs yang merekomendasikannya. 

Dari situs indonesia sampai situs luar negeri. Saya pribadi sebenarnya belum mengetahui apa hubungannya reset HP dengan masalah HP yang tidak bisa di-cas.

Mungkin dengan melakukan reset sistem, error-error pada sistem yang banyak terdapat pada HP, akan hilang semua atau software bug. Selain update, anda juga bisa melakukan rollback sistem.

Baca Juga : Cara Factory Reset Saat Android Bermasalah

6. Ganti Baterai Hp

Baterai HP Android, lama kelamaan daya tahannya akan menurun. Baterai HP yang rusak, akan menunjukkan gejala-gejala, biasanya baterai jadi cepat sekali habis dan baterai jadi sulit di cas. 

Penyebabnya, bisa karena faktor pemakaian berlebihan. Seperti sering memakai HP dalam keadaan panas, efek ngecas HP terlalu lama, sampai faktor umur dari baterai itu sendiri. 

Untuk harga baterai sendiri tergantung dari merk dan tipe HP yang digunakan. Dan ada 2 jenis baterai, yaitu original dan non-ori. Dan untuk non-ori, harganya lebih murah dibanding yang ori. Saya sarankan beli yang ori agar awet sampai 3 tahun.

7. Bawa Ke Tempat Service Center

Jika benar-benar poin 1-6 tidak bisa, bawalah ke tempat service handphone. Siapa tau IC power charger handphone anda sudah rusak perlu diganti. Untuk harga tergantung merk Hp, saya juga kurang tau untuk harga ganti IC tersebut.

Demikian artikel kali ini, semoga setelah membaca artikel ini anda bisa mengurangi hal-hal buruk dalam pemakaian Hp anda. Selamat mencoba!!

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Mudah Memperbaiki Handphone Tidak Mau Di Charger"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...