-->

Cara Cek Plagiat Konten,Ampuh

Pada artikel kali ini saya akan menjelaskan tentang cara cek plagiat konten. Kasus plagiat dalam dunia blogging  adalah hal yang gawat. Apalagi, bila plagiasi tersebut dilakukan oleh kalangan akademisi. Kaum -kaum intelektual yang seharusnya mampu menghasilkan karya positif yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa, justru menghancurkan perjuangan itu sendiri.



Ditambah lagi, dengan semakin maju perkembangan jaringan komputer, kasus plagriarisme karya tulis semakin dipermudah dengan mencari sumbernya di internet. Bahkan sudah ada istilah sendiri dalam kasus plagiat karya tulis yang dinamakan “copi-paste”. 

Istilah tersebut merujuk kepada sebuah fungsi tombol keyboard komputer yang artinya kamu dapat menyalin atau “Copy” banyak tulisan dari berbagai sumber, lalu timpahkan atau “Paste” dalam sebuah file hanya dalam beberapa klik saja. 

Tentunya hal tersebut merupakan dampak positif dan negatif internet dalam kehidupan sehari-hari. di satu sisi menguntungkan karena mendapatkan informasi yang berlimpah, tapi di sisi lain juga merugikan karena plagiarisme ini.

Tak heran, kasus plagiasi yang ketahuan semakin marak ini, membuat kaum intelektual “jujur” merasa geregetan. Plagiat harus dihentikan. Pertanyaannya, bagaimana cara cek plagiarisme yang bisa kita lakukan?

Untuk cara mengecek artikel plagiarism artikel cukup mudah, bisa dengan copy-paste artikel atau melalui link url website. Ada banyak website yang menyediakan jasa cek artikel yang mengandung unsur plagiat. Berikut daftar websitenya:

1. Copyscape

Aplikasi plagiarism checker pertama ini memiliki fasilitas yang menarik. Kamu tinggal memasukan link url website pada kolom search, jika ada duplicate content nanti akan muncul beserta alamat websitenya. 

Jadi kamu bisa melihat artikel yang sama dan kamu juga bisa menghubungi pemiliki website/blog yang bersangkutan untuk menghapus konten atau melaporkannya ke Google di “Google Copyright Removal Page”.

Selain itu Copyscape memiliki fitur Premium API, Copyentry, Copyscape Premium, Comparison Tool dan Plagiarism Banner. Jika kamu ingin fitur yang lebih, saya sarankan untuk membeli yang versi berbayar.

2. Small SEO Tools – Plagiarism Checker

Website kedua ini tergolong populer dengan pengguna yang lumayan banyak. Fiturnya yang menarik dengan scan plagiat artikel per paragraf dengan hasil persentase yang detail. Untuk batasan artikel maksimal sampai 1000 kata. 

Jika lebih dari itu saya sarankan untuk menggunakan yang versi berbayar. Selain fitur plagiarism checker, Small SEO Tools menyediakan berbagai macam tools SEO seperi Article Rewriter, Grammar Check, Word Counter, Spell Checker dan masih banyak lainnya.

3. Quetext

Quetext memiliki tampilan yang minimalis dengan warna model flat. Batasan untuk versi gratisnya hanya bisa sampai 500 kata saja, tetapi untuk versi berbayarnya bisa sampai dengan 25.000 kata dengan biaya bulanan sebesar 9.99$/Month.

4. Plagium

Selain menawarkan fitur plagiarism gratis, plagium juga memberikan penawaran yang menarik dengan pembayaran setiap kali scan plagiarism. Untuk biaya Quick Search sebesar 0.04$/page (Rp 500an) dan Deep Search sebesar 0.08$/page (Rp 1100an). Jika kamu tidak terlalu banyak mengecek artikel plagiat, maka lebih baik menggunakan Plagium ini saja, karena jatuhnya akan lebih murah daripada yang sistem bulanan.

5. Dustball

Dustball memberikan tampilan yang simple dan user friendly. Fitur yang ditawarkan sekarang ini hanya plagiarism checker saja. Untuk batasan di Dustball ini memberikan gratis untuk 1000 user setiap hari, jadi kamu harus berebut untuk kebagian. Jika sudah habis, maka kamu diharuskan untuk membayar biaya 8$ perbulan untuk bisa menikmati fitur dari Dustball ini.

6. Dupli Checker

Website plagiarism checker yang ke 6 ini memiliki tampilan yang simple dengan batasan untuk setiap cek sebesar 1000 kata. Saat proses checking kamu akan disuguhkan animasi dan tampilan result checking yang informatif. Menariknya di Duplichecker menyediakan tool SEO lain seperti Backlink Checker, Domain Authority, Keyword Position Checker, Paraphasing, Grammer dan lainnya.

7. Plagiarisma

Plagiarism menyediakan fitur khususnya untuk fitur cek plagiarisme yang lengkap. Ada fitur untuk mengecek artikel dengan support 190 lebih bahasa dan fitur cek url website/blog. Menariknya lagi dibagian result akan ditampilkan website yang memiliki artikel duplikat seperti yang sedang kita cek. Untuk bisa melihat lebih lengkap disarankan untuk mendaftar terlebih dulu.

8. Grammarly

Selain menyediakan grammar checker, grammarly ternyata juga menyediakan plagiarism checker juga. Fitur yang diberikan juga tak kalah lengkap dengan website plagiarism checker lainnya. Menariknya lagi tampiilan dari grammarly ini simple dan user friendly.

Dengan mengetahui cara cek plagiat konten artikel seperti di atas, maka kamu dapat menghindari diri dari melakukan plagiasi. 

Plagiasi merupakan tindakan melanggar hak-hak intelektual seseorang dan jika kamu melakukannya, kamu sama saja dengan mencontek. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kamu.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Cek Plagiat Konten,Ampuh"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

loading...